Workshop on Human Resources Management for Regulatory Body
Kembali 20 September 2016 | Berita BAPETENSebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang No. 10 Tahun 1997 tentang Ketenaganukliran, BAPETEN melaksanakan pengawasan terhadap setiap pemanfaatan tenaga nuklir di Indonesia dengan tujuan, antara lain, untuk memastikan keselamatan dan kesehatan pekerja dan anggota masyarakat serta perlindungan terhadap lingkungan hidup. Untuk dapat melaksanakan tanggung jawab tersebut, BAPETEN harus memiliki sumber daya manusia yang memadai.
Dalam rangka meningkatkan efektivitas manajemen sumber daya manusia di BAPETEN, Balai Pendidikan dan Pelatihan menyelenggarakan Workshop on Human Resources Management for Regulatory Body selama lima hari, dari tanggal 19 – 23 September 2016, bertempat di Jakarta. Sebagaimana dinyatakan oleh Kepala Balai Pendidikan dan Pelatihan BAPETEN Lukman Hakim dalam laporannya, workshop diikuti oleh 20 pegawai dari berbagai unit kerja baik teknis maupun non-teknis di BAPETEN, dengan agenda antara lain: presentasi materi, diskusi, studi kasus dan presentasi kelompok.
Dalam workshop ini, dua orang expert IAEA, yaitu Ms. Abida Khatoon dan Mr. Revuelta Ramon, dapat dihadirkan atas koordinasi Education and Training Topical Group – ANSN. Kedua expert ini akan melakukan review terhadap perencanaan menajemen sumber daya manusia BAPETEN sebagai tindak lanjut terhadap rekomendasi National Workshop on HRM 2013 dan ETRes Mission 2012 yaitu memberikan saran dan nasihat untuk meningkatkan efektivitas menajemen sumber daya manusia BAPETEN, serta memberikan wawasan mengenai strategi untuk merencanakan dan menerapkan program pelatihan.
Workshop dibuka oleh Sekretaris Utama BAPETEN, Hendriyanto Hadi Tjahyono yang menyatakan bahwa BAPETEN sedang fokus terhadap knowledge managemet. Workshop on Human Resources Management for Regulatory Body menjadi salah satu sarana untuk pengembangan kompetensi pegawai BAPETEN. Harapan dari workshop ini adalah dapat meningkatkan pengetahuan peserta workshop dalam perencanaan dan pengembangan manajemen SDM BAPETEN. [BDL/SPN]