Banner BAPETEN
Sosialisasi Kelembagaan BAPETEN
Kembali 06 Oktober 2015 | Berita BAPETEN
IMG_4428-300x200.jpg

Pemahaman Nuklir di tengah masyarakat masih dirasakan kurang bahkan minim. Berangkat dari hal tersebut, BAPETEN kembali menggelar Sosialisai Kelembagaan dengan menggandeng kalangan akademisi khususnya pelajar di SMAN 3 Depok, Selasa (06/10/15) pagi.

Tema yang diangkat dalam sosialisasi kali ini adalah Pengawasan Tenaga Nuklir dalam Mewujudkan Keselamatan Radiasi. Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Biro Hukum dan Organisasi Taruniyati Handayani, Direktur Perizinan Fasilitas Radiasi dan Zat Radioaktif Zainal Arifin, Kepala Sekolah SMAN 3 Zarni Fatma, berikut jajaran guru dan ratusan siswa siswi yang terlihat tampak bersemangat mengikuti sosialisasi ini.

imgkonten            imgkonten

Mengingat pemahaman akan nuklir masih terbilang baru, sehingga Zarni sangat mengapresiasi langkah BAPETEN menggelar sosialisasi dengan melibatkan kalangan pelajar. "Diharapkan para siswa dapat menambah pengetahuan sekaligus menggali informasi lebih dalam lagi akan aspek pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir," ujar Zarni.

Inisiatif BAPETEN yang mulai merangkul kalangan pelajar dalam acara sosialisasi, diantaranya untuk mengenalkan nuklir sejak dini berikut dengan aspek pengawasannya. Animo siswa juga sangat antusias dilihat dari banyaknya pertanyaan yang dilontarkan.[BHO/PD]

   

BAPETEN Link

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

International Links