Banner BAPETEN
Rapat Koordinasi Monitoring dan Evaluasi Implementasi Kerja Sama BAPETEN dan BMKG
Kembali

​BAPETEN dan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah melaksanakan implementasi dari Pelaksanaan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Direktorat Keteknikan dan Kesiapsiagaan Nuklir (DKKN) BAPETEN dengan Biro Hukum dan Organisasi (BHO) BMKG tentang Pelaksanaan Pengawasan Radioaktivitas Lingkungan pada Aspek Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika No: 014/KS 00 01/DKKN-PKS/V/2018 dan No: KS.301/PKS.04/RO.2/V/2018 dalam penempatan peralatan monitor radioaktivitas lingkungan berupa detektor Indonesia Radiological Data Monitoring System (IRDMS). Untuk itu, dalam rangka peningkatan koordinasi antara BAPETEN dan BMKG maka DKKN menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Monitoring dan Evaluasi Implementasi Kerja Sama BMKG dan BAPETEN bertempat di Jakarta pada Kamis, 3 Oktober 2024. Rakor ini merupakan rapat luring pertama dalam lima tahun antara BAPETEN dan BMKG.

imgkonten


Rakor dilaksanakan dengan mengundang Deputi Perizinan dan Inspeksi BAPETEN Zainal Arifin dan perwakilan BMKG antara lain dari Biro Hukum, Hubungan Masyarakat dan Kerja Sama, Direktorat Meteorologi Penerbangan, Direktorat Meteorologi Maritim, Direktorat Informasi Perubahan Iklim, dan Direktorat Gempa Bumi dan Tsunami, serta turut mengundang juga perwakilan unit kerja terkait di BAPETEN yaitu Direktorat Perizinan Instalasi dan Bahan Nuklir, Direktorat Inspeksi Instalasi dan Bahan Nuklir, Direktorat Pengaturan Pengawasan Instalasi dan Bahan Nuklir, Pusat Pengkajian Sistem dan Teknologi Pengawasan Instalasi dan Bahan Nuklir, Biro Hukum, Kerjasama dan Komunikasi Publik dan Biro Perencanaan, Informasi dan Keuangan.

Pada kesempatan ini, Direktur DKKN Zulkarnain menyampaikan implementasi kerja sama BMKG dan BAPETEN yang sudah dilakanakan hingga saat ini dan rencana pengembangan kerja sama ke depan. Dari BMKG juga turut menyampaikan paparannya yakni oleh Ketua Tim Kerja Manajemen Observasi Meteorologi Penerbangan Sujarwo dengan tema Manajemen Data Meteorologi BMKG, serta paparan dari Ketua Tim Kerja Sama Dalam Negeri BMKG Mega Widia Astuti dengan tema Monitoring dan Evaluasi Kerjasama Pelaksanaan Pengawasan Radioaktivitas Lingkungan Pada Aspek Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika.

imgkonten

Rakor ini membahas tiga topik terkait kerja sama antara BAPETEN dengan BMKG. Yang pertama adalah penyampaian usulan penempatan IRDMS di calon tapak PLTN dan Arus Laut Kepulauan Indonesia. Selanjutnya, data hasil pembacaan Indonesia IRDMS yang sudah terpasang di 25 stasiun BMKG disampaikan berikut potensi manfaat dari data yang diproduksi. Kemudian, BAPETEN sampaikan juga keperluan data meteorologi untuk decission support system dalam rangka respon kedaruratan nuklir. Di akhir, terdapat pembahasan terkait kolaborasi bersama dalam implementasi kerja sama untuk memperoleh hasil yang bermanfaat baik untuk internal badan maupun masyarakat. (DKKN/Wiwied/BHKK/Ra)


Komentar (0)


BAPETEN Link

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

International Links