Banner BAPETEN
Presiden Serukan Pengembangan Kreatifitas dan Inovasi Teknologi
Kembali 07 November 2008 | Berita BAPETEN

(Semarang,BAPETEN) 

bdi_071108105620.jpgDepartemen Dalam Negeri bekerjasama dengan Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Tengah, menyelenggarakan Pameran Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) Nasional X Tahun 2008 yang mengambil tempat di Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan (PRPP). Tema yang diangkat dalam pameran tersebut adalah “Dengan Gelar TTG, Kita Wujudkan Indonesia Bisa Untuk Memajukan Masyarakat Dalam Mendayagunakan TTG Menuju Ketahanan Pangan dan Energi.”

Pameran yang dibuka secara resmi oleh Presiden RI Bapak Susilo Bambang Yudhoyono, Kamis (30/10), turut dihadiri Menteri Negara Riset dan Teknologi Kusmayanto Kadiman, sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Gubernur Jawa Tengah, pejabat terkait baik dari pusat maupun daerah dan sejumlah pucuk pimpinan lembaga termasuk Kepala BAPETEN As Natio Lasman.

Dalam amanatnya dihadapan para undangan, presiden mengatakan, kita harus dapat pandai mengolah dan mendayagunakan teknologi untuk kesejahteraan masyarakat. Selain itu, beliau juga mengingatkan kita agar senantiasa mendukung dan mendorong pengembangan teknologi tepat guna sehingga semua potensi yang kini kita miliki dapat digunakan dengan sebaik-baiknya.  
imgkontenimgkonten
Lebih lanjut presiden mengharapkan supaya segenap pimpinan di daerah dapat memberikan bantuan dan fasilitas terhadap segala aplikasi teknologi tepat guna di derahnya masing-masing. Sehingga pada gilirannya nanti akan mendorong inovasi anak bangsa, terlebih saat peradaban teknologi yang kian berkembang pesat seperti sekarang ini.

Melalui kesempatan tersebut, kepala negara juga menyerukan kepada seluruh putra-putri Indonesia untuk terus mengembangkan kreatifitas dan inovasinya sehingga bangsa Indonesia dapat mandiri dan berdaya saing. “Dengan adanya acara ini diharapkan dapat memacu semangat berkreasi dan inovasi anak bangsa sesuai tujuan dan sasaran digunakannya teknologi yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya. Setelah menyampaikan pidatonya, kepala negara didampingi menteri dan pejabat terkait, menyempatkan mengunjungi stand-stand pameran yang digelar pada acara tersebut.  
imgkontenimgkonten
Pameran yang berlangsung 30 Oktober – 3 November 2008 ini, banyak menampilkan beragam produk-produk unggulan, hasil-hasil litbang serta dunia teknologi baik di bidang pangan, energi maupun industri yang datang dari berbagai daerah dan merupakan hasil karya anak bangsa. Untuk stand BAPETEN sendiri, berada di bidang iptek yang berada pada jajaran lingkungan Kementerian Negara Riset dan Teknologi.

Setelah pembukaan pameran, Kepala BAPETEN juga menyempatkan melihat kesiapan stand dan pemandu. Sebagai salah satu LPND, BAPETEN dalam pameran tersebut menampilkan peran dan fungsi lembaga dalam pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir di Indonesia. Para pengunjung pameran sangat antusias terlihat dari banyaknya pertanyaan yang dilontarkan terkait pemanfaatan iptek nuklir. Dengan adanya ajang pameran seperti ini seakan menjawab segala keingintahuan masyarakat Semarang akan pemanfaatan iptek nuklir di tanah air.
imgkontenimgkonten
Kehadiran menakin dengan baju kesiapsiagaan nuklirnya juga sempat menyita perhatian pengunjung pameran. Tak pelak, tidak sedikit pengunjung yang menyempatkan foto bersama keluarga ataupun teman. Agenda Kepala BAPETEN selain menghadiri pembukaan TTG adalah melakukan sosialisasi melalui TVRI Semarang dengan topik bahasan “Kebijakan Pemanfaatan Tenaga Nuklir di Indonesia.”

Sumber : HUMAS

BAPETEN Link

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

International Links