Banner BAPETEN
Pertemuan Teknis Laboratorium Penguji Ketenaganukliran
Kembali 15 November 2016 | Berita BAPETEN

Direktorat Keteknikan dan Kesiapsiagaan Nuklir menggelar Pertemuan Teknis Laboratorium Penguji Ketenaganukliran 2016. Pertemuan ini merupakan acara rutin tahunan sebagai wadah diseminasi dan komunikasi antar laboratorium penguji serta BAPETEN dengan laboratorium penguji.

Acara yang digelar 20–22 Oktober di Jakarta ini, diawali dengan laporan Direktur Keteknikan dan Kesiapsagaan Nuklir (DKKN) Dedik Eko Sumargo. Pertemuan teknis ini dihadiri 34 laboratorium penguji dengan 65 peserta. Tema yang diangkat dalam kesempatan ini adalah Peningkatan Budaya Mutu dalam Pengujian Pesawat Sinar-X untuk Menjamin Keselamatan Radiologi.

Selanjutnya Kepala BAPETEN Jazi Eko Istiyanto, dalam sambutannya menuturkan perubahan skema uji kesesuaian untuk meningkatkan layanan publik sangat mendesak untuk diwujudkan. Pada kesempatan ini Kepala BAPETEN didampingi Deputi Perizinan dan Inspeksi (PI) Khoirul Huda, menyerahkan langsung Sertifikat Penunjukan ke Laboratorium Uji Kesesuaian yang baru.

Rangkaian acara dalam pertemuan teknis ini mencakup pemaparan kebijakan BAPETEN dalam keselamatan radiologi oleh Deputi PI, hasil uji profisiensi pengujian pesawat sinar-X oleh Tim UP, mekanisme akreditasi melalui sistem informasi oleh BSN, layanan kalibrasi alat ukur diagnostik oleh LMRN-Batan, pemutakhiran metode uji oleh Tim Ahli, revisi Perka BAPETEN tentang uji kesesuaian oleh Direktorat Pengaturan Pengawasan FRZR, Evaluasi Balis Sukses oleh Bagian Data dan Informasi-BP, serta penyusunan program kegiatan 2017 oleh DKKN.

Peningkatan mutu laboratorium dan pemberian kewenangan yang lebih besar kepada laboratorium, menjadi isu dan tantangan ke depan bagi BAPETEN maupun laboratorium penguji. Maka dari itu, BAPETEN dengan pihak terkait bekerjasama menyusun strategi dan tahapan untuk mencapai tujuan tersebut.[DKKN/HS/PD].

BAPETEN Link

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

International Links