Langkah Awal BAPETEN Wujudkan Center Of Excelent Uji Kesesuaian
Kembali 26 Juli 2018 | Berita BAPETENDalam mewujudkan mimpi untuk menjadi Center Of Excelent uji kesesuaian, BAPETEN melaksanakan pertemuan pertama yang digagas oleh Direktorat Keteknikan dan Kesiapsiagaan Nuklir (DKKN). Pertemuan ini dihadiri oleh Prof. Djarwani Soejoko, perwakilan perguruan tinggi yang menghasilkan fisikawan medis seperti Universitas Indonesia, Universitas Brawijaya, Universitas Ahmad Dahlan, dan Universitas Hasanudin. Pertemuan awal Center of Excelent yang dibuka oleh Direktur DKKN Dedik Eko Sumargo pada Selasa (24/7) ini menyajikan paparan tantangan yang dihadapi dalam pelaksanaan uji kesesuaian di Indonesia selama ini dan berharap dengan terwujudnya Center Of Excelent mampu sebagai support tim dalam pelaksanaan uji kesesuaian.
Pertemuan awal Center of Excellent tersebut menghadirkan narasumber Ketua Tenaga Ahli Uji Kesesuaian Indonesia Prof. Djarwani S. Soejoko yang juga merupakan Guru Besar Fisika Medis Universitas Indonesia. Prof. Jarwani mengemukakan banyak pemikiran brilliant bagi Center of Excelent uji kesesuaian untuk menjadi pusat perkembangan radiologi diagnostic di Indonesia. Salah satu usulan yang dikemukakan Prof. Jarwani adalah perlu dibentuknya tim think thank yang terdiri dari beberapa elemen stakeholder pelaksanaan uji kesesuaian radiologi diagnostik. Peran tim Think Thank sendiri antara lain sebagai pelaksana untuk bersama sama mempelajari peralatan dengan teknologi baru, mengundang expert untuk transfer ilmu pengetahuan, melaksanakan evaluasi dan mengikuti perkembangan uji kesesuaian di Indonesia maupun di international.
Pada pertemuan pembentukan Center of excellent ini juga sebagai ajang koordinasi dengan perguruan tinggi yang sudah berkomitmen untuk bergabung dan mendukung terbentuknya Center of Excellent tersebut. Di kesempatan ini perguruan tinggi diberikan kesempatan untuk memaparkan kesiapan mendukung Center of Excelent dari segala aspek sumber daya yang dimiliki. [dk2n/dr/bho/tds]