Banner BAPETEN
Gandeng IAEA, BAPETEN Gelar National Workshop on Public Communication by Regulatory Body
Kembali 03 Maret 2020 | Berita BAPETEN

Bertempat di Auditorium Kantor Bapeten pada Senin (02/03/2020) Sekretaris Utama Bapeten Hendriyanto Hadi Tjahyono membuka secara resmi “National Workshop on Public Communication by Regulatory Body” yang diikuti oleh perwakilan peserta dari Kementerian Perhubungan, Kementerian Kesehatan, Kementerian Komunikasi dan Informasi, BNPB, BMKG, Batan dan juga dari Bapeten.

Dalam sambutannya Dudit, demikian Sestama Bapeten akrab disapa, mengatakan bahwa komunikasi dan konsultasi adalah instrumen strategis yang mendukung badan pengawas dalam menjalankan fungsi pengaturannya. Keduanya memungkinkan badan pengawas untuk membuat keputusan yang tepat dan untuk mengembangkan kesadaran tentang keselamatan di antara pihak-pihak yang berkepentingan serta mempromosikan budaya keselamatan.

imgkonten

Workshop yang merupakan kerjasama dengan International Atomic Energy Agency (IAEA) ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dalam melakukan komunikasi publik bagi staf Bapeten tidak saja di unit kerja Biro Hukum, Kerja sama dan Komunikasi Publik tetapi juga staf di unit kerja lainnya, karena komunikasi merupakan unsur strategis yang mendukung fungsi organisasi dimanapun kita berada, komunikasi sangatlah penting. Bapeten juga mengundang Humas dari Kementerian/lembaga yang lain, agar mereka mendapatkan masukan dari tenaga ahli yang diundang Bapeten untuk sharing knowldege tentang komunikasi publik.

imgkonten

Tiga orang expert hadir dalam workshop ini yakni Mr. Jean Rene Jubin (IAEA), Mr. Gabor Kormendi, (Hungaria) dan Ms. Kaisa Raitio (STUK - Finland). IAEA telah menerbitkan satu dokumen pedoman, yaitu General Safety Guide (GSG) Number 6, Communication and Consultation with Interested Parties by the Regulatory Body. Referensi ini ini menjadi alat penting untuk komunikasi dan konsultasi yang efektif dengan pihak-pihak yang berkepentingan.

imgkonten

Dudit menyambut hangat dan memberikan penghargaan yang tinggi kepada para expert yang telah melakukan perjalanan jauh dari negara asal ke Jakarta, “ Komitmen Anda untuk datang ke sini dan membagikan pengetahuan Anda di tengah-tengah Wabah Virus Corona sangat berharga bagi kami” tukasnya

imgkonten

Di akhir sambutannya Dudit mengatakan “Kami dengan senang hati menyampaikan apresiasi kami kepada IAEA atas dukungannya yang berkelanjutan bagi Indonesia dalam peningkatan fungsi pengaturan kami”

imgkonten

Kepada perwakilan peserta dari kementerian/lembaga Dudit meminta pemahaman atas segala kekurangan dalam menyelenggarakan workshop ini. Semoga hasil dari workshop ini akan bermanfaat bagi semua peserta dalam meningkatkan kemampuan dan pengetahuan komunikasi publik yang efektif. (bhkk/bsb).

imgkonten

Tautan BAPETEN

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

Tautan Internasional

Tautan LPNK