Banner BAPETEN
Bimbingan Teknis Analisis Data Olah Data
Kembali 05 Oktober 2020 | Berita BAPETEN

BAPETEN sebagai lembaga pengawas menyadari pentingnya untuk terus meningkatkan kualitas dan efektivitas pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir. Kajian dapat menjadi acuan dalam melakukan pengembangan prosedur pengawasan yang komprehensif dan akomodatif.

Untuk itu, BAPETEN menyelenggarakan Bimbingan Teknis Analisis Olah Data dengan Metode Statistik. Acara dilaksanakan secara daring dengan mengundang narasumber dari Universitas Diponegoro, Departemen Statistika, Fakultas Sains dan Matematika Moch. Abdul Mukid, S.Si, M.Si.

Bimbingan teknis yang diikuti oleh perwakilan dari beberapa unit kerja di BAPETEN ini, direncanakan mengadakan 4 kali pertemuan setiap hari Senin dan Kamis, mulai 28 September 2020 sampai dengan 8 Oktober 2020.

imgkontenimgkonten

Sistem bimbingan teknis ini menggunakan metode pemberian materi dan disertai praktek analisis data menggunakan aplikasi statistik komputer. Aplikasi statistik yang dipakai merupakan sebuah program komputer yang berfungi untuk membantu dalam memproses data-data statistik secara tepat dan cepat, serta menghasilkan berbagai output yang dikehendaki oleh para pengambil keputusan.

Beberapa materi yang disampaikan dalam bimtek ini adalah: teknik pemilihan sampel dan metode analisis statistik (teknik sampling dan eksplorasi data), uji hipotesis terhadap rata-rata dan proporsi, ANOVA, analisis registri, analisis cluster dan analisis diskriminan. [P2STPFRZR/Herman/BHKK/SP].

imgkonten


Komentar (0)


Tautan BAPETEN

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

Tautan Internasional

Tautan LPNK