Banner BAPETEN
Webinar Sosialisasi Implementasi Peraturan BAPETEN Nomor 4 Tahun 2024
Kembali 20 Januari 2025 | Berita BAPETEN

​BAPETEN menyelenggarakan webinar sosialisasi implementasi Peraturan BAPETEN No. 4 Tahun 2024 tentang Izin Bekerja Petugas pada Fasilitas Radiasi dan/atau Kegiatan Pemanfaatan Sumber Radiasi Pengion. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif mengenai isi peraturan, menjelaskan tata cara perizinan dan persyaratan yang harus dipenuhi oleh petugas, kemudian dapat secara lebih jelas berdiskusi implikasinya terhadap pelaksanaan kegiatan di fasilitas radiasi. Webinar diselenggarakan secara daring melalui siaran langsung di kanal YouTube resmi BAPETEN pada 20 Januari 2024.