Banner BAPETEN
Simulasi Kedaruratan Nuklir Nasional 2023 di KSE Ahmad Baiquni Yogyakarta
Kembali

Sebagai bagian dari rangkaian Pelatihan Kedaruratan Nuklir BAPETEN yang telah berlangsung sejak 25 September yang lalu, pada hari ini, Selasa, 26 September 2023 bertempat di Kawasan Sains dan Edukasi (KSE) Ahmad Baiquni Yogyakarta, BAPETEN menginisiasi simulasi respons kejadian keamanan dan kedaruratan nuklir yang bekerja sama dengan Badan Inovasi dan Riset Nasional (BRIN), Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr. Sardjito, BPBD Yogyakarta, BMKG Yogyakarta, Detaseman KBR BRIMOB–Polda Yogyakarta, Polsek Depok Sleman dan Koramil Depok Sleman.

imgkonten imgkonten

Tujuan penyelenggaraan simulasi ini sebagaimana disampaikan Koordinator Kesiapsiagaan Nuklir-Direktorat Keteknikan dan Kesiapsiagaan Nuklir (DKKN) BAPETEN Agus Yudhi yaitu untuk melatih kesigapan dan kemampuan dari personil Satuan Tanggap Darurat Nuklir pada saat menangani adanya kejadian kedaruratan nuklir.

imgkonten imgkonten

Simulasi kedaruratan nuklir kali ini adalah kasus pemindahan bahan bakar terirradiasi dari fasilitas bulkshielding ke fasilitas eksperimen gamma scanning di lantai dasar hall reaktor. Kegiatan dimulai dengan briefing rencana kegiatan pemindahan bahan bakar dengan menggunakan crane dimana pada saat pemindahan, bahan bakar dimasukan ke dalam transfer cask yang terbuat dari timbal.

imgkonten imgkonten

Pada saat transfer cask berisi bahan bakar mulai akan diturunkan menuju fasilitas gamma scanning, tiba-tiba terjadi gempa bumi yang mengakibatkan beban tidak stabil dan terjatuh. Akibat kejadian ini, bahan bakar keluar dari transfer cask dan pecah. Terdapat 1 personel yang terbentur transfer cask yang berisi bahan bakar lalu meninggal dunia di lokasi kejadian.

imgkonten imgkonten imgkonten

Selain itu, karena panik, dan berusaha menghindari jatuhan transfer cask, 1 personel mengalami cedera yang mengakibatkan terjadinya luka berat lalu terkontaminasi dan 3 personal lain nya luka ringan.

imgkonten imgkonten

Petugas kedaruratan nuklir segera melakukan penyelamatan korban yang dibantu oleh tim medis hingga dirujuk ke RSUP Dr. Sardjito, pelaporan hasil pemantauan lingkungan, penanganan sumber pecahan serpihan bahan bakar hingga situasi dinyatakan aman.

imgkonten imgkonten imgkonten

Kegiatan diakhiri dengan evaluasi dari para stakeholders terkait hal-hal yang luput dan tidak dilakukan saat simulasi berlangsung serta rekomendasi yang bisa dilakukan selanjutnya guna meningkatkan kapasitas personel fasilitas saat melakukan kedaruratan nuklir. [BHKK/Cd/Da]


Komentar (0)


Tautan BAPETEN

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

Tautan Internasional

Tautan LPNK