Banner BAPETEN
Pertemuan Teknis Lembaga Pelatihan Ketenaganukliran Tahun 2021
Kembali 18 November 2021 | Berita BAPETEN

Tidak dapat dipungkiri, bahwa dalam era new normal ini pelaksanaan pelatihan khususnya pelatihan ketenaganukliran menghadapi kendala dalam pelaksanaannya, Lembaga Pelatihan dituntut untuk tetap menjaga kualitas keluarannya dengan segala keterbatasan yang dimiliki namun tetap menyelenggarakan pelatihan secara efektif walaupun tidak secara tatap muka. Banyak kesulitan dan tantangan dalam pelaksanaannya terutama dalam penyampaian materi yang berhubungan dengan teknis dan praktikum yang sebaiknya memang dilakukan secara klasikal atau langsung.

Untuk itu, BAPETEN selaku salah satu Lembaga pemerintahan yang memberikan penunjukan kepada Lembaga Pelatihan Ketenaganukliran, menyelenggarakan pertemuan teknis untuk mefasilitasi lembaga pelatihan berbagi pengalaman dan memberikan pembelajaran serta wawasan agar pelaksanaan pelatihan mempunyai keluaran optimal dan dapat memaksimalkan sumber daya yang dimiliki.

imgkontenimgkonten

Pertemuan teknis antar Lembaga pelatihan dilaksanakan di Jakarta secara hybrid pada tanggal 12 November 2021, menghadirkan secara offline 3 perwakilan dari lembaga pelatihan yang berdomisili di Jakarta, yaitu Direktorat Pengembangan Kompetensi BRIN (Pusdiklat BATAN), CMPB LST FMIPA UI, dan POLTEKKES JAKARTA II, serta unit kerja terkait yaitu Direktorat Perizinan Fasilitas Radiasi dan Zat Radioaktif BAPETEN, Direktorat Perizinan Instalasi dan Bahan Nuklir BAPETEN dan Balai Diklat BAPETEN. Sedangkan secara online menghadirkan 9 Lembaga pelatihan lainnya melalui aplikasi zoom.

Acara dibuka oleh Direktur Keteknikan dan Kesiapsiagaan Nuklir BAPETEN Zulkarnain, dalam sambutan pembukaannya menyampaikan “BAPETEN telah mengeluarkan Keputusan Deputi PI No 1383/PI-1/VII/ 2020 tentang penyelenggaraan pelatihan ketenaganukliran tertentu di masa pandemi sebagai usaha untuk mempertahankan standar keluaran lembaga pelatihan. Selain itu pertemuan teknis ini juga, ditujukan untuk mencari strategi yang cocok dan efektif baik bagi pengajar, penguji, peserta, panitia, maupun sumber daya pendukung dalam pelaksanaan pelatihan di era new normal ini.”

Sesi Pertama dalam pertemuan teknis menghadirkan narasumber Kepala Bidang Penjaminan Mutu dan Akreditasi Pusat Pembinaan Program dan Kebijakan Pengembangan Kompetensi ASN LAN Meita Ahadiyati Kartikaningsih, sebagai salah satu rujukan pengelolaan pelatihan di Tingkat Nasional untuk menyampaikan materi “New Normal dalam Pengembangan Kompetensi dan Pengelolaan Lembaga Pelatihan.”

imgkontenimgkonten

Sesi kedua diisi oleh Koordinator Kelompok Fungsi Jaminan Mutu BAPETEN Rini Suryanti selaku yang menyampaikan evaluasi pelaksanaan Lembaga Pelatihan selama masa pandemi Covid-19, dan dilanjutkan dengan sharing pengalaman penyelenggaran pelatihan dari Direktorat Pengembangan Kompetensi BRIN yang diwakili oleh Sudi Ariyanto, yang dimoderatori oleh Bapak Deddy Rusdiana sebagai pelaksana proses Penunjukkan Lembaga Pelatihan KFJM.

Dalam diskusi disampaikan usaha dan metode BRIN dalam pengelolaan pelatihan yang telah mentransformasikan bentuk pelatihan klasikal ke bentuk experiental learning dengan didukung oleh learning management system (LMS). Selain itu juga saling bertukar informasi terkait penggunaan sistem IT dalam pelaksanaan pelatihan diantaranya sistem IT yang digunakan untuk pelaksanaan ujian oleh Lembaga Pelatihan CMPB UI.

Pertemuan teknis Lembaga pelatihan ditutup oleh Direktur Keteknikan dan Kesiapsiagaan Nuklir BAPETEN Zulkarnain, YANG menyampaikan “pertemuan ini telah mencapai tujuannya diantaranya peserta pertemuan teknis mendapatkan pengetahuan tambahan terkait dengan pengelolaan pelatihan selama masa pandemi, saling mengevaluasi dan memberi masukan untuk terselengaranya pelatihan yang efektif dan bermutu agar keluaran dari pelatihan tersebut sesuai dengan harapan dari masing-masing pihak dan tetap memberikan kontribusi bagi kemajuan nasional.” [DKKN/Deddy/BHKK/SP].

imgkontenimgkonten


Komentar (0)


Tautan BAPETEN

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

Tautan Internasional

Tautan LPNK