Banner BAPETEN
Pelatihan Persiapan Purnabakti 2018
Kembali 11 Desember 2018 | Berita BAPETEN
small_thumb_2018-12-11-150942.jpg

Setiap pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) ingin mencapai masa purnabakti dengan menyenangkan, bermanfaat, sukses, dan bahagia serta sehat jasmani dan rohani. Pada masa itu banyak orang yang mengalami gejala ketidaknyamanan seperti post-power syndrome. Untuk mempersiapkan masa pensiun bagi pegawai BAPETEN, maka Balai Pendidikan dan Pelatihan (BDL) BAPETEN bekerja sama dengan konsultan Nexellindo membantu pegawai mempersiapkan masa purnabaktinya melalui pelatihan pada Selasa (11/12/2018) pagi di Auditorium Gedung B - BAPETEN Jakarta.

Pelatihan Persiapan Purnabakti bagi ASN BAPETEN ini dibuka oleh Kepala BDL Lukman Hakim didampingi Direktur Nexellindo Yusri Heni Nurwidi Astuti dan dihadiri 20 orang peserta. Pelatihan ini sangat diperlukan untuk memberikan bekal pengetahuan tentang manajemen keuangan masa pensiun, manajemen stress, manajemen kesehatan, persiapan mental dan kepribadian, manajemen kewirausahaan berdasarkan minat dan bakat yang merupakan potensi kekuatan yag dapat dilakukan pada masa purnabakti dengan menyenangkan.

imgkonten

Selain materi-materi persiapan purnabakti, peserta akan diajak mengunjungi usaha kecil menengah (UKM) bidang pertanian dan peternakan, bidang tour dan travel, serta industri kecil bidang makanan di sekitar wilayah Jakarta. Pada akhir pelatihan diharapkan peserta dapat memahami masa purnabakti dengan usaha nafkah yang enjoy, easy, excellent dan earn yang bermanfat sebanyak-banyaknya bagi orang lain.


Galeri Berita

filegalerigaleri_2018-12-12 09:42:09.png
filegalerigaleri_2018-12-12 09:42:10.png
filegalerigaleri_2018-12-12 09:42:12.png
filegalerigaleri_2018-12-12 09:43:33.png
filegalerigaleri_2018-12-12 09:43:34.png
filegalerigaleri_2018-12-12 09:44:28.png

Komentar (0)


Tautan BAPETEN

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png

Feedback

GPR Kominfo

Video

Tautan Internasional

Tautan LPNK