Banner BAPETEN
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pejabat Fungsional dan Pengangkatan CPNS
Kembali 24 Maret 2022 | Berita BAPETEN

Plt. Kepala BAPETEN Sugeng Sumbarjo melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan fungsional Pengawas Radiasi Ahli Utama dan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) menjadi PNS, Kamis (24/03). Sebanyak 2 orang pengawas radiasi dilantik menjadi Pengawas Radiasi Ahli Utama, yaitu Liliana Yetta Pandi dan Djoko Hari Nugroho, serta 44 orang CPNS diangkat menjadi PNS. Pelantikan berlangsung secara online dan offline. Namun karena masih dalam masa pandemi COVID-19, acara yang berlangsung secara offline hanya dihadiri oleh Liliana Yetta Pandi 6 orang perwakilan CPNS.

imgkonten imgkonten

Pada kesempatan ini, Plt. Kepala menyampaikan harapannya kepada PNS yang baru dilantik. “Harapan besar bagi BAPETEN terhadap para PNS yang dilantik agar bisa menjadi pioneer dalam mengimpelmentasikan revolusi industri 4.0 di BAPETEN. Kami sangat mengharapkan peran PNS yang baru untuk melakukan inovasi dan pengembangan di sektor pengawasan sesuai dengan tugas masing-masing; wajib memahami visi dan misi BAPETEN, terutama memahami peraturan ketenaganukliran; adaptif terhadap perubahan sistem dan perkembangan teknologi; memiliki mindset bekerja yang baik; komitmen yang tinggi; dan konsisten dalam melaksanakan sebuah ide,” harap Plt. Kepala.

imgkonten

Disamping itu, Plt. Kepala juga mengucapkan terima kasih kepada Djoko dan Liliana. “Banyak hal sudah dilakukan oleh Pak Djoko, diantaranya mengawal terbitnya PP terkait OSS RBA. Terima kasih juga kepada Ibu Liliana karena memilih untuk tetap di BAPETEN, karena Ibu Liliana harusnya sebagai peneliti berpindah ke instansi BRIN, sehingga harus dikorbankan masa pensiun dari umur 70 tahun menjadi 65 tahun,” terang Plt. Kepala.

imgkonten imgkonten

imgkonten

Pengangkatan CPNS ini merupakan pengadaan CPNS yang berlangsung Tahun 2020 yang lalu. Pengadaan CPNS tersebut menggunakan skema kehidupan new normal karena dilakukan ditengah pandemi COVID-19, sehingga seluruh proses seleksi dilaksanakan secara online. Bahkan dalam pelaksanaan bekerja, hampir dalam 1 (satu) tahun penuh dilakukan secara Work From Home (WFH). [BHKK/IP/SY]

imgkonten imgkonten

imgkonten imgkonten


Komentar (0)


Tautan BAPETEN

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

Tautan Internasional

Tautan LPNK