Banner BAPETEN
Meneropong Kompetensi ASN BAPETEN Melalui Talent Mapping
Kembali 21 November 2017 | Berita BAPETEN
foto-6-300x225.png

BAPETEN bekerja sama dengan Biro Pelayanan dan Inovasi Psikologi (BPIP) Universitas Padjajaran selenggarakan Talent Mapping bagi pejabat golongan IV/a sampai dengan IV/e di lingkungan BAPETEN, 20-21 November 2017. Talent Mapping adalah suatu proses untuk mengungkap potensi dan talenta yang dimiliki seseorang, sehingga dapat ditelusuri kesesuaiannya dengan tupoksinya selama ini.

Sekretaris Utama BAPETEN, Hendriyanto Hadi Tjahyono, yang membuka acara ini menjelaskan, "Talent Mapping ini tidaklah bertujuan untuk mengubah konfigurasi struktur jabatan, melainkan untuk mengevaluasi kepantasan pejabat di dalam menjalankan tugas sebagai decision-maker sesuai dengan kapasitas dan potensi yang dimiliki".

Melalui Talent Mapping peserta dapat menemukan kekuatan dan kelemahan serta kepribadiannya (identifikasi karakter), dan selanjutnya akan memudahkan bagi pimpinan untuk pengembangan potensinya serta menentukan karir yang paling sesuai di masa yang akan datang.

    imgkonten

"Dengan pemetaan ini organisasi akan tahu, strengths and weaknesses para pegawai, khususnya yang berada di golongan IV/a sampai IV/e. Proses yang dilakukan ada tiga tahap, pemeriksaan tertulis dengan beberapa objektif tes. Tahap kedua adalah interview atau wawancara yang dilakukan oleh psikolog", jelas Maya R. Ardiwinata selaku Sekretaris BPIP.

imgkonten

Pada sore harinya sebagai bagian dari talent mapping dilaksanakan Leaderless Group Discussion (LGD). "Tahapan yang ketiga adalah LGD, mengangkat tema: Merumuskan Tantangan yang Dihadapi oleh BAPETEN, Jadi ketiga pemeriksaan itu adalah data-data yang kami kumpulkan untuk memetakan potensi dan kompetensi setiap pegawai yang diperiksa", tukas Maya menambahkan.

 imgkonten

Acara yang diikuti sebanyak 59 peserta ini merupakan langkah nyata dari komitmen BAPETEN dalam melaksanakan Reformasi Birokrasi. Sesuai amanah Reformasi Birokrasi, jabatan dalam struktur pemerintahan harus diisi oleh individu yang mempunyai bakat, minat dan talenta yang sesuai. Talent mapping ini bertujuan untuk melihat karakteristik tersebut di setiap pribadi pegawai BAPETEN. (bho/zd/bsb/)

Tautan BAPETEN

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

Tautan Internasional

Tautan LPNK