Kunjungan Kerja BAPETEN ke DPMPTSP Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat dalam Rangka Kolaborasi Percepatan Perizinan Berusaha
Kembali 20 Oktober 2023 | Berita BAPETENDirektorat Perizinan Fasilitas Radiasi dan Zat Radioaktif (DPFRZR) BAPETEN melakukan kunjungan kerja ke Kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat pada Jum’at 20 Oktober 2023. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka koordinasi dan kerjasama terkait kolaborasi Rencana Kegiatan Pelatihan Petugas Perizinan DPMPTSP Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat. Rencana tersebut merupakan kegiatan workshop yang akan membahas pengenalan ketenaganukliran dan mekanisme proses perizinannya
Hadir dalam kunjungan kali ini Direktur DPFRZR BAPETEN Ishak, Koordinator Kelompok Fungsi Perizinan Fasilitas Penelitian dan Industri Mukhlisin beserta staf terkait. Kunjungan tim BAPETEN diterima langsung oleh Kepala DPMPTSP Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat beserta staf terkait.
Acara diawali dengan sambutan Kepala DPMPTSP Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat Sosroharsono S yang menyampaikan apresiasinya kepada pihak BAPETEN atas kunjungannya dan berharap kedua pihak akan selalu berkoordinasi dalam hal percepatan pelaksanaan berusaha, khususnya dalam sektor ketenaganukliran di Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat.
Presentasi dan pemaparan tentang perizinan pemanfaatan sumber radiasi pengion disampaikan oleh Direktur DPFRZR BAPETEN Ishak. Ia menjelaskan tentang pentingnya kolaborasi antara BAPETEN dengan DPMPTSP Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat. Kolaborasi yang dimaksud terkait pelayanan perizinan, konsultasi dan workshop bagi Petugas Perizinan DPMPTSP Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat.
“Workshop ini bertujuan sebagai pembekalan dan pengetahuan bagi petugas DPMPTSP sehingga memudahkan masyarakat untuk bisa mengakses dan memperoleh informasi perizinan ketenaganukliran di bidang Industri, Kesehatan dan Penelitian” ujar Ishak.
Kepala DPMPTSP Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat menyambut baik perihal Rencana Kegiatan Pelatihan Petugas Perizinan DPMPTSP, untuk selanjutnya akan dilakukan koordinasi untuk persiapan workshop tersebut.
Pada sesi penutupan, Direktur DPFRZR Ishak menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada DPMPTSP Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat beserta seluruh jajarannya atas sambutan hangat dalam penerimaan kunjungan kerja Tim BAPETEN. Ishak juga menyampaikan komitmen BAPETEN dalam meningkatkan pelayanan perizinan untuk kepentingan masyarakat dalam rangka mendukung kemudahan pelaksanaan berusaha di Indonesia.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini bisa membuat BAPETEN dan DPMPTSP Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat bisa terus berkoordinasi dalam strategi layanan perizinan pemanfaatan sumber radiasi pengion serta berkolaborasi dalam menyusun rencana tindak implementasi percepatan pelaksanaan berusaha dalam sektor ketenaganukliran khususnya di Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat. (DPFRZR/Moh Drajat K/BHKK/Bams).
Komentar (0)