Banner BAPETEN
BAPETEN Ikut Serta Dalam Pameran Humas Layanan dan Publik Expo 2017
Kembali 22 November 2017 | Berita BAPETEN
Eni-Mimi-300x225.png

BAPETEN ambil bagian dalam Pameran Humas Layanan dan Publik Expo 2017, yang diselenggarakan oleh BAKOHUMAS dan Kementerian Komuniksi dan Informatika di Palembang, 21 s.d 23 November 2017. Pameran ini dilaksanakan sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Sinergi Aksi Informasi dan Komunikasi Publik (SAIK) Tahun 2017, dalam rangka turut mendukung penyelenggaraan Asian Games 2018 yang akan dilaksanakan di Jakarta dan Palembang tahun 2018.

Puncak acara SAIK sendiri dilaksanakan pada tanggal 22 November 2017, dihadiri oleh Menteri Pendayagunaan Apartur Negara RI, Asman Abrur. Gubernur Sumatera Selatan, H. Alex Noerdin, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Rosarita Niken Widiastuti, dan sejumlah pejabat Muspida setempat.

imgkonten

Tujuan dari SAIK sendiri sebagaimana disampaikan oleh Niken Widiastuti adalah untuk mewujudkan tata informasi nasional melalui pengembangan dan pembangunan komunikasi dan informatika yang terintegrasi.

Asman Abnur yang didaulat untuk membuka acara menyampaikan bahwa saatnya kini Humas Pemerintah melakukan transformasi digital dalam pendekatan maupun pengelolaan informasi dan komunikasi publik. Pendekatan one way traffic yang saat ini seringkali dilakukan, saatnya dirubah ke pola pendekatan two way traffic berbasis elektronik agar mampu memenuhi common interest, yakni mempertautkan dan mempertemukan kepentingan pemerintah dan masyarakat secara cepat. Demikian juga dalam pengelolaan informasi dan komunikasi publik, Humas Pemerintah harus melakukan transformasi dari pengelolaan konvensional ke pengelolaan multidimensional melalui prinsip 3 M, yakni menggunakan multimedia, multichannel dan multiplatform.

"Terkait multichannel, Humas harus mampu memaksimalkan berbagai metode dan kanal distribusi informasi, baik melalui pertemuan fisik, media elektronik, media cetak, media online, maupun media sosial", tutur Asman Abnur.

   imgkonten

Sementara itu di tempat terpisah, giliran Niken Widiastuti mendapat giliran membuka pameran Layanan Publik & Expo 2017 yang diikuti oleh sekitar 90 peserta yang antara lain terdiri dari Kementerian/Lembaga, Pemerintah Provinsi dan Daerah, Bank Indonesai, OJK dan lain sebagainya. "Melalui pameran ini diharapkan Pemerintah dapat menyampaikan informasi kepada masyarakat tentang hasil-hasil pembangunan yang telah dilakukan, yang sedang dilakukan dan akan dilakukan di masa yang akan datang. Jadi masyarakat memperoleh informasi secara benar dan akurat dari instansi terkait terutama yang berpartisipasi dalam pameran ini", kata Niken dalam sambutannya.

 imgkonten

Dalam pameran ini BAPETEN tampil dengan booth berbentuk labirin, sebagai bagian dari pola pengenalan tupoksi BAPETEN yang tertera pada poster di diding labirin. Stan pameran BAPETEN ramai diserbu oleh pengnjung, baik yang ingin bertanya tentang nuklir, dimana sebagian besar masyarakat masih awam. Maupun yang ingin ikut kuis dan memperoleh suvenir menarik yang telah disediakan.

imgkonten

Melalui keikutsertaan BAPETEN dalam pameran yang dikuti oleh banyak instansi ini, dengan disain booth yang juga menarik serta aneka kuis yang kreatif, dapat menjadi inspirasi dan pembelajaran untuk meningkatkan kinerja dalam pameran BAPETEN berikutnya, dalam rangka optimalisasi capaian sasaran edukasi publik kepada masyarakat tentang pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir di Indonesia.(bho/bsb/rus).

Tautan BAPETEN

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

Tautan Internasional

Tautan LPNK