BAPETEN Gelar Diseminasi Iptek Dalam Rangka Pengawasan Pemanfaatan Tenaga Nuklir di Indonesia
Kembali 05 Februari 2019 | Berita BAPETENBAPETEN kembali menggelar Diseminasi Iptek Dalam Rangka Pengawasan Pemanfaatan Tenaga Nuklir di Indonesia, Selasa (05/2/2019) pagi di Magelang Jawa Tengah. Kegiatan yang bekerjasama antara BAPETEN dengan DPR-RI dibuka oleh Kepala Bagian Komunikasi Publik dan Protokol BAPETEN, Abdul Qohhar TEP yang dihadiri oleh anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi PKB, H. Abdul Kadir Karding.
Dalam sambutannya Qohhar menyampaikan ucapan terima kasih atas terlaksananya kegiatan kerjasama BAPETEN dengan DPR RI serta kehadiran bapak H. Abdul Kadir Karding dalam diseminasi ini. Lebih lanjut qohhar mengatakan bahwa melalui diseminasi ini informasi tentang pemanfaatan tenaga nuklir dapat diterima masyarakat bisa lebih jelas. Harapannya tidak ada lagi masyarakat yang berpikir nuklir hanya sekedar bom. BAPETEN menjamin nuklir dimanfaatkan untuk tujuan damai dan kesejahteraan masyarakat.
Pada kesempatan yang sama H. Abdul Kadir Karding mengatakan bahwa masyarakat selama inimendapatkan informasi tentang nuklir itu sangat berbahaya, padahalnuklir itu sesuai dengan pemanfaatannya sangat bermanfaat sebagai sumber energi dalam kehidupan sehari-hari semakin luas baik di sektor industri, kesehatan, pertanian, pembangkit listrik dan lainnya. Pemanfaatanenergi nuklir inipun perlu mendapatkan pengawasan dari pemerintah agar dalam prakteknya, dampak negatif tenaga nuklir tidak membahayakanmasyarakat dan lingkungan.
Dalam Diseminasi ini Kepala Bagian Komunikasi Publik dan Protokol Abdul Qohhar TEP juga menyampaikan paparan terkait tugas dan fungsi BAPETEN dalam bidang pengawasan terhadap pemanfaat tenaga nuklir. Selain paparan Qohhar juga mempraktekkan cara untuk mendeteksi adanya sumber zat radioaktif dengan menggunakan alat ukur radiasi (AUR) di depa peserta.
Acara yang dihadiri oleh 120 orang peserta ini berasaldari tokoh agama dan masyarakat yang ada di Magelang ini diakhiri dengan diskusi dan tanya jawab. (bho/rus/ip).